Pengertian Digital Marketing, Strategi dan Langkah-langkah Digital Marketing

Pada perkembangan zaman sekarang ini dirasa sangat penting untuk mengetahui Pengertian Digital Marketing, Strategi dan Langkah-langkah Digital Marketing. Baik itu untuk sebuah perusahaan atau untuk seorang individu sekalipun.

Bagaimana tidak perkembangan dunia digital sangat cepat, seiring dengan kemajuan teknologi digital yang mendukung. Cara Pemasaran sebuah produk pun mulai beralih ke dunia Digital atau dikenal dengan Digital Marketing.

Jadi jika sebuah perusahaan tidak mengikuti perkembangan teknologi digital makan akan tertinggal dengan kompetitornya dalam hal digital marketing. Sedangkan untuk kita individu selain untuk menambah wawasan akan ketinggalan pula seputar digital marketing.

Lalu apa sih Pengertian Digital Marketing, Strategi dan Langkah-langkah Digital Marketing?

Kita akan mengenal terlebih dahulu apa itu kata digital,karena satu dengan lainnya berkaitan erat yaitu dengan kata marketing.

Pengertian Digital

Menurut wikipedia pengertian Digital berasal dari kata Digitus, dalam bahasa Yunani berarti jari jemari. Apabila kita hitung jari jemari orang dewasa, maka berjumlah sepuluh (10). Nilai sepuluh tersebut terdiri dari 2 radix, yaitu 1 dan 0, oleh karena itu Digital merupakan penggambaran dari suatu keadaan bilangan yang terdiri dari angka 0 dan 1 atau off dan on (bilangan biner).

Semua sistem komputer menggunakan sistem digital sebagai basis datanya. Dapat disebut juga dengan istilah Bit (Binary Digit).

Pengertian Teknologi Digital

Dan Pengertian dari Teknologi Digital adalah suatu alat yang tidak lagi menggunakan tenaga manusia secara manual,tapi lebih kepada sistem otomatis dengan sistem komputerisasi.

Teknologi digital pada dasarnya menggunakan sistem perhitungan yang sangat cepat yang memproses semua bentuk-bentuk informasi berupa nilai-nilai numerik (kode digital). Kebalikannya dari Teknologi Analog yang merupakan alat sederhana dengan pengaturan tertentu contohnya adalah komputer analog.

Teknologi analog memiliki kelemahan yaitu tidak dapat mengukur dengan teliti dan membutuhkan waktu yang lama untuk memproses informasi.

Pengertian Digital Marketing

Digital Marketing atau Pemasaran digital adalah suatu usaha untuk mempromosikan sebuah merek atau Brand dengan menggunakan media digital atau Internet. Dengan menggunakan Digital Marketing ini pemasaran dapat menjangkau konsumen secara tepat waktu, pribadi, dan relevan.

Contohnya adalah sebuah perusahaan atau pelaku usaha melakukan pemasaran melalui situs di internet,media sosial seperti facebook,youtube dan media sosial lainnya.

Jenis Pemasaran Digital

Tipe atau Jenis Digital Marketing ada dua yaitu Pemasaran Lewat Internet dan contohnya lewat email. Dan Pemasaran tanpa Internet contohnya pemasaran lewat SMS.

Strategi Digital Marketing

  1. Strategi Tarik : Strategi pemasaran digital ini melibatkan konsumen untuk mencari melihat da mengambil informasi langsung melalui situs atau mesin pencari. Konsumen berperan aktif dalam hal mencari informasi yang di butuhkan lewat blog atau website.
  2. Strategi Dorong : Pemasaran digital ini memberikan informasi kepada konsumen untuk melihat atau menerima iklan digital secara aktif. Misalnya iklan dalm bentuk Kirim email, SMS,MMS dll.

Saluran Digital Marketing

Saluran digital marketing terdiri dari beberapa tujuan untuk mengambil hasil maksimal:

  • Search Engine Marketing (SEM)
  • Social Media Marketing (SMM)
  • Pemasaran Affiliasi
  • Pemasaran Email
  • Pemasaran Tampilan

Langkah-langkah Pemasaran Digital

  1. Awareness (Kesadaran) : Membangun kesadaran terlebih dahulu contohnya dengan memasang iklan terlebih di media online contoh situs berita.
  2. Interest (Ketertarikan) : Ketertarikan muncul setelah adanya kesadaran. Lalu melakukan pencarian secara offline(misalnya mencari di pasar) dan pencarian secara online(misalnya lewat mesin pencari google) dan lewat media sosial.
  3. Desire (Keinginan) : Timbul keyakinan untuk mencoba produk dan jasa. Dengan ditandai dengan mencari keterangan tentang produk tersebut melalui website.
  4. Action (Tindakan) : Tahan terakhir yang dilakukan oleh konsumen bisa membeli atau tidak terhadap produk yang di promosikan lewat digital marketing tadi.

Kunci sukses digital marketing harus mengikuti langkah-langkah pemasaran digital di atas,di singkat AIDA( (AwarenessInterestDesire, dan Action).

Harus memperhatikan Pasar yang merupakan komunikasi dua arah yang mana harus melakukan positioning terlebih dahulu. Bisa melalui berbagai media online seperti berbagai situs forum,blog dan situs media sosial.

Jalur Pemasaran Digital merupakan sebuah sistem berbasis internet yang mampu menciptakan,mempercepat dan mentransmisikan nilai produk kepada konsumen melalui jaringan komputer secara digital.

Pemasaran Digital dengan jalur Pemasaran Tradisional memiliki fungsi yang sama yaitu menyampaikan informasi nilai suatu produk dari produsen ke konsumen.

Tapi dengan menggunakan jalur digital marketing satu hal yang sangat penting yaitu pemasaran jadi lebih efisien dan biaya rendah.

Referensi:


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *