Lapang Karangpawitan salah satu ikon kota Karawang

Lapang Karangpawitan atau biasa juga disingkat KP merupakan salah satu ikon kota Karawang. Berbagai macam kegiatan sering diadakan di tempat terutama sebelum pandemi covid-19 ,seperti kegiatan resmi Pemda Karawang,konser musik, pasar dadakan dll.

Lapang Karangpawitan selain mejadi tempat seperti yang disebutkan tadi bisa juga untuk tempat kegiatan keluarga seperti untuk berolahraga raga lari, senam ,bersepatu roda,main skateboard atau sekedar untuk berjalan-jalan.

Lapang Karangpawitan biasanya ramai dikunjungi ketika akhir pekan atau hari libur. Jadi jika ingin lebih ramai bisa di Sabtu sore atau hari minggu.

Termasuk saya dan keluarga beberapa hari lalu bermain untuk sekedar jalan jalan menghilangkan rasa jenuh dirumah. Ini bukan pertama kali setelah lapangan ini di renovasi tapi ke dua kalinya. Pada kunjungan pertama belum serapih sekarang.

Lapang Karangpawitan salah satu ikon kota Karawang

Biaya renovasi Lapang Karangpawitan bersumber dari karawang.go.id hampir 14 Miliar. Salah satu yang berbeda dari sebelumnya adalah adanya Sky walk. Pengunjung dapat berjalan di atasnya dengan hamparan rumput sintetis,tapi jangan lupa untuk buka alas kaki. Selain itu jika akan berjalan disana pastika juga tidak merokok di sepanjang skywalk.

Selain perubahan tersebut juga telah dibangun wahana area bermain anak,kolam cetek,lampu hias untuk penerangan dimalam hari. lapang KP ini di resmikan tepat tahun baru 2020 jika saya tidak salah.

Lapang Karangpawitan ini memang di upayakan untuk jadi tempat bermain keluarga. Kp juga bisa untuk sekedar nongkrong dan tempat berkumpulnya beberapa komunitas tertentu misalnya pecinta kucil dan lainnya.

Karena Kp berlokasi di tempat yang cuckup strategi beberapa angkot atau angkutan kota melewati tempat ini. Jadi jika Anda akan kesana menggannggu kendaraan umum seperti angkot bisa dengan mudah. Bisa juga naik kendaraan online seperti ojek online mungkin mudah untuk yang terbiasa.

Jika perut Anda mulai keroncong karena habis jalan jalan disana tenang saja banyak yang jualan makanan. Mulai dari bakso,sosis bakar dan lainnya.

Selain tempat makan jika merasa ingin ke toilet juga cukup mudah karena disana sudah tersedia toilet umum. Nah itu tadi suasana Lapang Karangpawitan setelah di renovasi yang terlihat lebih segar dan juga tertata lebih rapih.

Baca juga: Kampung Turis Karawang Salah Satu Tempat Wisata Populer di Karawang

Tidak salah untuk melihat video berikut ini diharapkan untuk like dan subscribe setelah menonton videonya ya terimakasih.

Lapang Karangpawitan Karawang

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *