10 Mesin Pencari Selain Google yang Bisa Diandalkan

Jika membicarakan tentang situs pencari di internet pasti rata-rata akan menjawab Google. Yups! Google memang merupakan sebuah situs mesin pencari yang paling populer di dunia untuk saat ini. Bagi sebagian orang termasuk Saya hampir setiap hari menggunakannya,karena sangat membantu untuk mencari berbagai keperluan seperti berita atau artikel yang bermanfaat.

Namun apakah mesin pencari di internet itu Google saja dan adakah mesin pencari selain Google?. Akhirnya saya pun penasaran untuk mencari tahu apa memang betul situs pencari itu hanya Google saja atau ada alternatif mesin pencari yang lainnya.

Lanjut cerita, saya coba untuk search lewat Google tentang alternatif mesin pencari selain Google,baik itu dari artikel luar maupun dalam negeri . Dari hasil penelusuran tersebut saya rangkum, di artikel ini yang berjudul 10 mesin pencari selain Google yang dapat diandalkan.

10 Mesin Pencari Selain Google

  1. Bing adalah situs pencari web yang merupakan gabungan dari Window Live search , MSN search dan Live Search. Bing merupakan situs mesin pencari web ini dibawah naungan Microsoft. Salah satu ciri khas mesin pencari ini adalah tampilannya selalu berubah-ubah. Bing bisa kita andalkan dan bisa dijadikan sebagai mesin pencari alternatif selain google.
  2. Yahoo! Search. Yahoo selain terkenal dengan layanan email dan juga berita-beritanya,juga bisa kita manfaatkan untuk penelusuran web alternatif selain google. Tentunya dengan kita memanfaatkan yahoo search bisa menambah wawasan hasil pencarian agar lebih bervariasi.
  3. Ask.com. Ask.com yang pada awalnya bernama Ask Jeeves adalah salah satu situs pencari web tanya jawab yang didirikan pada tahun 1996 oleh  Garrett Gruener dan  David Warthen di Berkeley, California, Amerika Serikat. Situs pencari ini sempat dihujani kritik karena bilah hasil pencarian berfungsi seperti malware. Bilah alatnya disatukan dengan instalasi program asli, biasanya Java Oracle, dan tidak dapat dihapus dari peramban setelah diinstal. Setelah dihujani kritik, Ask.com tidak lagi menyatukan bilah alatnya dengan Java Oracle. (sumber: wikipedia).
  4. Aol.com. Aol.com sebelumya dikenal American Online merupakan perusahaan media masa multi nasional Amerika yang berbasis di New york city . Aol yang bergerak dibidang telekomunikasi ini juga tersedia seacrh engine untuk menelusuri web yang bisa kita manfaatkan.
  5. Baiudu.com. Baidu.com merupukan mesin pencari file,audio dan gambar dalam bahasa mandarin karena memang situs ini merupakan layanan situs web yang berpusat di Kampus Baidu yang terletak di Distrik Haidian, Beijing, RRC.
  6. Wolframapha.com. Wolframapha.com adalah sebuah situs mesin pencari yang dikembangkan oleh wolfframalpha research. Wolfram alpha dirilis ke publik pada bulan mei 2009 oleh Stephen wolfram. 
  7. DuckDuckgo.com. Duckduckgo merupakan situs pencari web yang menggunakan data informasi dari berbagai sumber seperti dari wikipedia,yandex,yahoo,wolframalpha. Duckduckgo memberikan kelebihan dari mesin pencari lainnya yaitu masalah kebijakan privasi mereka tidak merekam data pengguna.
  8. Internet Archive. Internet archive merupakan perpusakaan digital nirlaba yang menyediakan penyimpanan permanen dan akses publik bebas untuk koleksi bahan digital termasuk situs web.
  9. Yandex. Yandex merupakan situs pencari paling populer di rusia .Selain rusia yandex ini juga digunakan Ukraina,Balarusia dan Kazakhstan.
  10. Naver . Kesepuluh versi admin adalah Naver, naver adalah portal web yang populer di Korea selatan. Naver juga tersedia mesin pencari yang bisa digunakan alternatif selain Google.

Baca Juga : Kabar Geevv Mesin Pencari Buatan Indonesia. dan Mesin pencari mirip Geev Ecosia

Itu tadi daftar 10 mesin pencari selain Google yang bisa Anda coba. Namun tidak semua mendukung dalam bahasa Indonesia untuk lebih lengkapnya bisa Anda coba kunjungi situs-situs tersebut.

Sekian postingan singkat kali ini 10 Mesin Pencari Selain Google semoga bisa bermanfaat untuk Anda dan selamat berselancar di dunia maya,terimakasih sudah berkunjung.


Comments

  1. Your comment is awaiting moderation.

    Реабилитационный центр Перекресток Надежды – это медицинское заведение, где предоставляется профессиональная помощь. Подходящее лечение освобождает пациента от тяжелых патологий, препятствующих полноценной жизни. Мы всегда на шаг впереди, объединяя широкий опыт и знания в области клинической медицины с передовыми методиками диагностики и лечения алкогольной зависимости.
    https://vyvod-iz-zapoya-17.ru/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *