Cara Buat E KTP Di Karawang Berdasar Pengalaman.

Ok,pada postingan kali ini saya akan berbagi pengalaman kembali yang mungkin bermanfaat untuk Anda. Pengalaman yang saya akan bagikan untuk Anda kali ini adalah cara buat E KTP di Karawang. Membuat E KTP baru bisa karena belum mempunyai E KTP,perubahan data atau atau pindah alamat. Jika Anda baru pertama kali buat E-ktp berarti ada proses perekaman nantinya.

Sedangkan pada waktu itu saya membuat E KTP baru,karena pindah alamat. Jadi tidak harus melakukan perekaman lagi. Tinggal daftar ke Kecamatan dan tunggu hingga ada pemberitahuan e KTP sudah selesai. Punya Saya Alhamdulillah diterima langsung dari Pak RT jadi mengambilnya tidak ke Kantor Kecamatan,desa atau Capil.

Berapa lama pembuatan e KTP di Karawang? pertanyaan ini yang sering ditanyakan,di media sosial bahkan sempat viral di Karin. Masalah waktu memang relatif dari ketersediaan balanko dan banyaknya antrien. Kalau saya dulu kurang lebih 3 bulan baru selesai sebelum april pemilu 2019.

Namun jika kita membutuhkan tanda pengenal pengganti e KTP bisa membuat Biodata di kantor Capil Karawang. Jadi tidak perlu khawatir tidak mempunyai identitas.

Jadi setelah Anda daftar embuat  e-KTP di Kecamatan. Bisa langsung ke Kantor capil Karawang. Untuk membuat Biodata pengganti suket atau surat keterangan. Surat Biodata ini setahu saya dapat di gunakan sebagai pengganti e KTP selama belum jadi E KTP nya. SUKET tidak berlaku lagi ketika saat pembuatan e KTP,jadi di gantikan dengan biodata. Fungsinya sama seperti suket cuma lebih lama,samapi dengan E KTP jadi.

Cara Buat E KTP Di Karawang

Syarat pertama harus punya kartu keluarga terlebih daulu atau punya orang tua jika belum menikah.

Baca disini : Cara membuat kartu keluarga atau KK di Karawang.

Jika belum mempunyai kartu keluarga atau KK buat dulu KK sekalian proses nya sama buat E-ktp. Nomer NIK akan dilihat di draft KK nanti di Kecamatan. Seperti biasa tanya dulu ke pa RT setempat buat KK dan KTP baru. Maka akan diberikan surat pengantar. Ke ke lurahan, lanjut ke kecamatan dan kantor capil.

Biaya pembuatan e-KTP adalah tidak di pungut biaya alias gratis. Asalkan urus sendiri dan memang sebetulnya di harus kan mengurus sendiri.

Jika proses pembuatan e-KTP belum selesai di hari itu,tanya lagi kapan Anda harus cek ke kantor kecamatan lagi. Kalau dulu saya pertiga bulan cek ke kantor kecamatan untuk men cek apakah e KTP sudah jadi apa belum.

Pastikan tanya terlebih dahulu ke Pa RT setempat agar tahap demi tahapan betul. Karena di khawatir kan jika kurang tepat nanti e KTP tidak jadi jadi. Pada waktu saya pembuatan e KTP itu bisa melakukan pendaftaran nya di kantor Kecamatan. Jadi antrean juga di kecamatan,kapan untuk pengambilan di tentukan saat pembuatan e KTP disana.

Oke sekian postingan saya kali ini semoga bermanfaat untuk Anda dan terimakasih.

Info resmi tentang e ktp karawang bisa di dukcapil.karawangkab.go.id


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *