Kredit HP Secara Online dan Offline Begini Caranya

Kredit HP Secara Online dan Offline. Kredit hp atau kredit hand phone bisa jadi alternatif untuk Anda yang belum memiliki uang yang cukup untuk membelinya secara tunai. Alasan lain untuk kredit hp karen uang yang ada mau dipakai untuk yang lainnya.

Seperti kita ketahui harga handphone dengan keluaran terbaru dan spesifikasi yang mumpuni harganya cukup lumayan mahal. Dengan cara mencicil punya handphone tersebut bisa terwujud dan karena sedikit demi sedikit cara pembayaranya jadi tidak terasa. Namun disarankan sebelum untuk memutuskan kredit hp untuk selalu memperhatikan kodisi keuangan agar proses cicilan pembayaran berjalan lancar.

Pada artikel ini akan dibahas mengenai cara kredit hp baik secara online maupun offline yang mungkin sekarang Anda cari. Dan artikel ini Kredit HP Secara Online dan Offline bersumber dari pengalaman admin sendiri pernah kredit hp atau mencicil hp baik secara online ataupun online jadi simak selengkapnya.

Cara Kredit HP Secara Online dan Offline

1. Cara Kredit HP Secara Online

Pertama cara paling mudah adalah secara online melalui aplikasi. Menurut admin kenapa cara ini paling mudah karena kita cukup cari aplikasi terpercaya untuk kredit hp. Daftar ke aplikasi tersebut dengan mengisi data yang benar. Setelah mempunyai akun aplikasinya selanjutnya adalah cari hp yang dininginkan. Bisa langsung lewat aplikasi tersebut dan atau lewat e-commerce terpercaya seperti tokopedia,shoppe, pastikan aplikasi pada e-commerce tersebut sudah bekerja sama dengan penyedia cicilan. Karena admin pengalaman menggunakan kredivo maka disini akan dicontohkan menggunakan kredivo pada tokopedia.

Kita cari dulu handphone yang diinginkan pastikan di toko yang aman seperti di official store atau toko yang sudah review bagus. Setelah hp cocok dengan keinginan kita dan akan dibeli di toko yang aman. Pada pembayaran lihat dulu cicilan berapa perbulan dan berapa lama. Ada yang 3 bulan,6 bulan dan 12 bulan tergantung aplikasinya. Jika cocok maka lanjutkan,pada pembayaran menggunakan cicilan aplikasi. Kita tinggal lanjutkan proses pembeliannya. Bahkan tanpa dp barang akan dikirim seperti biasa kita beli online. Selanjutnya pastikan cicilan tepat waktu agar nilai kredit selalu bagus atau A+. Fitur terbaru aplikasi ini adalah kita bisa juga langsung kredit barang elektronik pada aplikasi tersebut. Cara pembayaran pun cukup mudah terdiri dari beberapa metode.

2. Cara Kredit HP Secara Offline

Kedua adalah cara kredit hp offline. Cara ini juga sebenarnya cukup mudah kita tinggal cari toko yang kerja sama dengan penyedia cicilan. Bisa cari toko-toko di mall yang menyediakan cicilan,bisa ditanyakan langsung atau bisa dilihat pada banner di toko tersebut. Contoh penyedia pembayaran barang elektronik Kredivo,Megazip kredit plus dll. Jika beruntung atau lagi ada promo pembelian lewat offline ini juga tidak membutuhkan banyak biaya. cukup ktp dan biaya admin 100 sampai 200 ribu sudah bisa bawa barang elektronik sudah bisa bawa pulang hp baru. Jika pakai dp juga cukup ringan sekitar 15 % dp. Jika ditanya survei atau tidak ini tergantung dari penyedia layanan kredit.

Selain tergantung penyedia layanan juga bisa tergantung dari limit pinjaman dana. Pastikan juga sebelum membeli hp dengan cara kredit cek berapa cicilan perbulan dan kapan jatuh tempo tiap bulannya. Tanya juga cara pembayaran bisa lewat apa saja untuk memudahkan bisa pembayaran lewat online.

Kredit hp baik secara online maupun online memang menjadi solusi untuk pembiayaan barang elektronik seperti HP. Pembelian secara tunai memang pilihan utama jika memiliki cukup uang karena tidak ada bunga dan biaya admin lainnya.

Baca juga: Kredit HP Modal KTP

Dibalik plus minus penyedia layanan pembayaran elektronik jika digunakan secara bijak bisa bermanfaat juga, seperti untuk Kredit HP Secara Online dan Offline ini bijak akan sangat membantu. Itulah tadi informasi sekilas tentang semoga bisa menambah informasi untuk Anda.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *